BHABINKAMTIBMAS POLSEK MINASATENE HADIRI PERINGATAN ISRA' MI'RAJ DI MASJID AL-IKHLAS KP. RISING

Table of Contents


PANGKEP, 16 JANUARI 2026 - Bhabinkamtibmas Kelurahan Biraeng Polsek Minasatene Polres Pangkep Aiptu Udhin Syamsuri bekerja sama dengan Babinsa Serma Rudi menghadiri kegiatan peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Al-Ikhlas Kampung Rising, Kelurahan Biraeng, Kecamatan Minasatene, Kabupaten Pangkep, pada hari Jumat (16/1) pukul 20.00 WITA.

 




Kegiatan yang bertemakan "Dengan Isra' Mi'raj Kita Kokohkan Pondasi Agama, Kuatkan Ukhuwah Islamiyyah" dipimpin oleh Ustadz Haerul Anwar, S.Pd, yang menyampaikan hikmah dari peristiwa Isra' Mi'raj sekaligus memimpin doa bersama bagi seluruh peserta.

Acara ini dihadiri oleh berbagai komponen masyarakat, antara lain Lurah Biraeng Bapak Rustam, S.Ip, perangkat kelurahan, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta ratusan warga Kelurahan Biraeng dan sekitarnya.

Dalam sambutannya, pihak penyelenggara menjelaskan bahwa tema yang diangkat memiliki makna mendalam, yaitu mengajak seluruh umat untuk memperkokoh landasan keyakinan agama sekaligus mempererat tali persaudaraan antar sesama. Menariknya, meskipun Kelurahan Biraeng merupakan daerah yang beragam dengan keberadaan pemeluk berbagai agama, kegiatan ini juga menjadi momentum untuk memperkuat kerukunan dan kedamaian antarumat beragama.

"Peringatan Isra' Mi'raj kali ini tidak hanya sekadar mengingat peristiwa mulia dalam sejarah Islam, namun juga sebagai ajakan untuk menjaga persatuan dan kesatuan hidup berdampingan dengan penuh rasa saling menghargai," ujar salah satu panitia pelaksana.

Para petugas keamanan yang hadir menyampaikan bahwa kehadiran mereka dalam kegiatan keagamaan bertujuan untuk mendukung terwujudnya suasana yang kondusif serta mempererat tali silaturahmi antara aparatur dengan masyarakat.

Semoga dengan pelaksanaan peringatan Isra' Mi'raj ini, keimanan dan ketakwaan seluruh umat semakin meningkat, serta kerukunan antarumat beragama di Kelurahan Biraeng tetap terjaga dan semakin kokoh.*

( Ahmad Latif )

Tak-berjudul81-20250220065525