Batalyon B Pelopor Siaga Penuh Hadapi Cuaca Ekstrem di Sumsel.
Lubuklinggau – Meski akhir pekan biasanya menjadi waktu beristirahat, personel Satbrimob Polda Sumsel Batalyon B Pelopor justru tetap bersiaga penuh. Sabtu (8/11/2025), mereka menggelar apel kesiapsiagaan di Markas Komando Petanang Ulu, Kecamatan Lubuklinggau Utara I, sebagai langkah antisipasi terhadap potensi cuaca ekstrem yang diprediksi melanda wilayah Sumatera Selatan.
Apel siaga dengan agenda pengecekan kendaraan taktis, peralatan SAR, dan perlengkapan evakuasi untuk memastikan kesiapan seluruh personel.
“Hari libur bukan alasan untuk lengah. Justru di saat masyarakat beristirahat, kami harus berada di garda terdepan kesiapsiagaan,” tegas AKBP Andiyano.SKM.,MH.
Menurut BMKG Sumatera Selatan, sepanjang November 2025 wilayah Sumsel berpotensi dilanda hujan berintensitas tinggi antara 300–500 milimeter per bulan, disertai petir dan angin kencang. Beberapa daerah seperti Lubuklinggau, Musi Rawas, Empat Lawang, dan Lahat masuk dalam kategori waspada banjir menengah hingga tinggi.
Menanggapi peringatan tersebut, AKBP Andiyano.,SKM.,MH., menegaskan bahwa seluruh unsur Batalyon B Pelopor telah disiagakan untuk mendukung patroli tanggap bencana, evakuasi korban, serta distribusi bantuan logistik.
“Brimob harus selalu siap kapan pun dan di mana pun. Inilah bentuk nyata pengabdian kami kepada bangsa dan rakyat,” ujarnya menegaskan.
Kesiapsiagaan penuh Batalyon B Pelopor menjadi bukti nyata komitmen Brimob dalam menjaga keselamatan masyarakat, terlebih di tengah meningkatnya potensi bencana akibat cuaca ekstrem yang tengah melanda wilayah Sumatera Selatan.(Nasrullah)



