Polres Pangkep Sukses Gelar Turnamen Minisoccer Internal Sambut HUT Bhayangkara ke-79

Table of Contents

RNN.com
Pangkep, 26 Juni 2025 — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-79, Kepolisian Resor (Polres) Pangkep menggelar Turnamen Minisoccer Internal yang berlangsung meriah pada Rabu (25/6) di Agung Minisoccer, Kampung Soreang, Desa Kabba, Kecamatan Minasatene, Kabupaten Pangkep.

Turnamen ini secara resmi dibuka oleh Kapolres Pangkep, AKBP Muh. Husni Ramli, S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla. Acara pembukaan diawali dengan pembacaan doa, laporan dari Ketua Panitia, serta sambutan Kapolres yang menekankan pentingnya kebersamaan dan kekompakan antar anggota kepolisian.

Sebanyak 12 tim dari berbagai satuan dan Polsek di lingkungan Polres Pangkep ambil bagian dalam ajang yang bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan menumbuhkan semangat sportivitas ini.

Salah satu momen menarik dalam turnamen tersebut adalah pertandingan eksebisi antara Bhayangkara Madya Polres Pangkep FC melawan tim dari BPN Pangkep. Laga ini semakin menarik perhatian karena turut dimeriahkan oleh kehadiran dua pemain Liga 1 Indonesia, yakni M. Arfan dari PSM Makassar dan Agung Mannang dari Dewa United.

Setelah melalui pertandingan yang berlangsung sengit dan penuh semangat, berikut hasil akhir dari Turnamen Minisoccer Internal Polres Pangkep:

  • Juara 1: SAT SAMAPTA POLRES PANGKEP

  • Juara 2: GABUNGAN POLSEK ZONA 1

  • Juara 3 Bersama: SATRESKRIM dan GABUNGAN POLSEK ZONA 3

Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 15.00 WITA ini berakhir pada pukul 22.50 WITA dalam suasana yang aman, tertib, dan kondusif. Turnamen ini turut dihadiri oleh jajaran pejabat utama Polres Pangkep, termasuk para Kabag dan perwira lainnya.

Kapolres Pangkep berharap turnamen ini dapat menjadi agenda rutin di masa mendatang sebagai bentuk pembinaan personel yang tidak hanya sehat secara fisik, tetapi juga solid dalam pelaksanaan tugas.

“Melalui olahraga bersama, kita perkuat sinergi, kekompakan, dan semangat kebersamaan untuk mendukung tugas-tugas kepolisian,” ujar AKBP Husni Ramli dalam keterangannya.

Turnamen ini menjadi bukti nyata bahwa peringatan HUT Bhayangkara tidak hanya dirayakan secara seremonial, namun juga melalui kegiatan positif yang membangun semangat solidaritas di lingkungan Polres Pangkep.(AL)

Tak-berjudul81-20250220065525