Wakapolres Pangkep Hadiri Kegiatan Uji Coba Makanan Bergizi Gratis di SDN 17 Taraweang
RNN.com - Pangkep, 31 Januari 2025 - Wakil Kepala Kepolisian Resort (Wakapolres) Pangkep, Kompol Sugeng Supriyanto, S.Pd., bersama dengan unsur Forkopimda Kabupaten Pangkep, hadir dalam kegiatan Uji Coba Program Makanan Bergizi Gratis (MGB) yang dilaksanakan di SD Negeri 17 Taraweang, Desa Bara Batu, Kecamatan Labakkang, Kabupaten Pangkep. Kegiatan ini berlangsung pada hari Jumat, 31 Januari 2025, mulai pukul 10.00 WITA.
Program MGB ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk mendukung kesehatan anak-anak sekolah, dengan memberikan makanan bergizi secara gratis bagi siswa. Dalam kesempatan ini, Wakapolres Pangkep, Kompol Sugeng Supriyanto, menyampaikan apresiasi terhadap program tersebut, yang diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan gizi siswa sekaligus mendukung kualitas pendidikan yang lebih baik.
"Kami sangat mendukung program ini karena selain memberikan manfaat kesehatan, juga meningkatkan perhatian terhadap kebutuhan gizi yang seimbang untuk generasi penerus bangsa," ujar Kompol Sugeng dalam sambutannya.
Selain Wakapolres Pangkep, kegiatan ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat dari Forkopimda Kabupaten Pangkep, yang turut memberikan dukungan terhadap program tersebut. Dengan adanya uji coba ini, diharapkan program MGB dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat jangka panjang bagi anak-anak di Kabupaten Pangkep.
Kegiatan dilanjutkan dengan pembagian makanan bergizi kepada para siswa, yang terlihat antusias dan senang menerima makanan sehat yang disiapkan. Pemerintah daerah berharap agar program ini dapat terus berkembang dan menjangkau lebih banyak sekolah di wilayah Pangkep.
(Ahmad Latif)