Pram-Doel Siap Jalankan Program 100 Hari Pertama dengan Solusi Konkret
RNN.com - Jakarta – Kehadiran Pramono Anung atau Mas Pram dalam acara Pesta Rakyat Kemenangan yang diadakan oleh Sahabat Pram-Doel di Lapangan Banteng, Sabtu (11/1/2025), menegaskan bahwa kepemimpinan Pram-Doel adalah untuk semua warga Jakarta. Dalam sambutannya, Mas Pram menyampaikan bahwa kini saatnya seluruh elemen masyarakat bersatu demi kesejahteraan bersama, tanpa ada lagi perpecahan akibat perbedaan pilihan politik.
“Tidak ada lagi istilah kubu 01, 02, atau 03. Semua kita adalah pemenang, bersama-sama kita bangun Jakarta untuk menjadi kota yang lebih baik,” ujar Wa Ode Herlina, salah satu pendukung setia Pram-Doel, yang hadir dalam acara tersebut.
Wa Ode juga menyebutkan bahwa Mas Pram berkomitmen menjalankan program 100 hari pertama pemerintahannya dengan mengunjungi berbagai wilayah Jakarta. Fokusnya adalah menyelesaikan persoalan-persoalan yang selama ini menjadi perhatian warga. Salah satu contoh adalah rencana penanganan area di Cideng, di mana Mas Pram telah mencatat perlunya pemasangan pagar pengaman antara rumah warga dan lintasan rel kereta api.
Menanggapi pertanyaan mengenai upaya mengatasi banjir di Jakarta, Wa Ode optimistis bahwa kepemimpinan Pram-Doel akan mampu menawarkan solusi terbaik. “Kita percayakan pada mereka, karena keduanya memiliki pengalaman dan kemampuan untuk menyelesaikan masalah ini,” ujarnya.
Wa Ode juga menyampaikan harapannya untuk masa depan Jakarta, di mana kesejahteraan menjadi prioritas utama. “Semoga tidak ada lagi warga yang kekurangan. Mereka yang membutuhkan harus mendapatkan perhatian khusus agar kebutuhan dasar terpenuhi,” pungkasnya.
Dengan semangat kebersamaan, Pram-Doel diharapkan mampu membawa perubahan nyata bagi Jakarta dan seluruh warganya.