DPP Demokrat Rayakan Natal Nasional 2024 dan Tahun Baru 2025 di TMII

Daftar Isi

RNN.com JAKARTA – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat menyelenggarakan perayaan Natal Nasional 2024 sekaligus Tahun Baru 2025 di The Krakatau Grand Ballroom, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, pada Selasa malam (21/1/2025).

Berdasarkan pantauan di lokasi, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tiba di acara sekitar pukul 19.30 WIB. AHY menyempatkan diri menyapa para peserta dan beberapa kali melayani permintaan foto bersama dengan peserta perayaan.

Acara ini juga dihadiri sejumlah tokoh dari Kabinet Merah Putih yang merupakan kader Partai Demokrat. AHY, yang juga menjabat sebagai Menteri Koordinator Infrastruktur dan Kewilayahan, hadir bersama beberapa pejabat lainnya, seperti Menteri Ekonomi Kreatif sekaligus Sekjen Demokrat Teuku Riefky Harsya, Menteri Transmigrasi Iftitah Sulaiman, dan Wakil Menteri ATR/BPN Ossy Dermawan. Wakil Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas), juga turut hadir dalam perayaan ini.

Dalam sambutannya, AHY menyoroti keunikan Indonesia sebagai negara yang menjunjung tinggi toleransi antarumat beragama. "Hanya di Indonesia yang tercinta ini, semua agama bisa merayakan hari besar masing-masing dengan tenang dan damai," ujar AHY.

Ia juga mengajak semua pihak untuk bersyukur dan terus menjaga nilai-nilai kebhinekaan. "Ketika saudara kita yang beragama lain merayakan hari besarnya, kita turut hadir dan memberikan dukungan. Hal ini harus terus kita syukuri dan perjuangkan bersama," tandasnya.

Acara berlangsung meriah dengan kehadiran para tokoh dan kader Demokrat yang memperlihatkan solidaritas dan kebersamaan dalam suasana Natal dan Tahun Baru.

(Supriyadi)