Wakil Rektor UMGO Resmi Buka Gerak Jalan Memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-79 di Telaga Biru

Daftar Isi

RNN.com - Gorontalo - Wakil Rektor III Universitas Muhammadiyah Gorontalo (UMGO), Dr. Apris Ara Tilome, S.Ag, M.Si, secara resmi membuka acara gerak jalan tingkat SD, SMP, dan MTSN di Kecamatan Telaga Biru dalam rangka memperingati Hari Proklamasi Kemerdekaan RI ke-79. Acara ini dilaksanakan dengan rute sepanjang 4 kilometer, dimulai dari halaman Gedung UMGO di Desa Pentadio Timur (Pentim) dan berakhir di lapangan sepak bola Desa Tuladenggi, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo.


Peserta gerak jalan terdiri dari 45 regu SD, 26 regu SMP, dan 6 regu MTSN, dengan total 77 regu. Ketua Panitia Pelaksana, Asnawi Amara, S.Pd, bersama Korwil DIKBUD dan Pemerintah Kecamatan Telaga Biru, bertanggung jawab atas pelaksanaan kegiatan ini.


Acara tersebut juga dihadiri oleh Kapolsek Telaga Biru, IPDA Mohamad H. Tumaloto, SH, Korwil DIKBUD Kecamatan Telaga Biru, Soetrisno Rahim Poiyo, S.Pd, Kepala Desa Pentadio Timur, Rahman Adam, SH, serta seluruh kepala sekolah dan guru pendamping.


Seusai memberikan sambutan dan membuka kegiatan, Dr. Apris Ara Tilome mengatakan, “Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan Korwil DIKBUD dan Pemerintah Kecamatan Telaga Biru yang telah memilih Universitas Muhammadiyah Gorontalo sebagai pusat kegiatan. Ini merupakan bagian dari pengabdian kami sebagai mitra antara UMGO dan masyarakat, serta memperingati HUT RI ke-79.”


Kapolsek Telaga Biru, IPDA Mohamad H. Tumaloto, SH, menambahkan, “Saya sangat bangga dan senang melihat antusiasme masyarakat dalam memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79. Semangat peserta sangat tinggi dalam gerak jalan ini, dan kami akan terus memantau pelaksanaannya.”


Dr. Apris Ara Tilome berharap acara ini dapat menjadi sarana sosialisasi UMGO kepada masyarakat, khususnya calon mahasiswa, agar mereka tertarik untuk melanjutkan studi di universitas tersebut. “Semoga kegiatan ini dapat mendorong minat dari SD, SMP, hingga SMA untuk kuliah di UMGO,” tuturnya.


IPDA Mohamad H. Tumaloto juga berharap generasi muda dapat memberikan kontribusi positif bagi bangsa dan negara di masa depan. “Semoga pemuda-pemudi yang ikut berpartisipasi dapat berguna bagi bangsa,” pungkasnya.


Ketua Panitia Pelaksana, Asnawi Amara, S.Pd, memberikan apresiasi tinggi kepada semua pihak yang terlibat. “Saya sangat menghargai dukungan luar biasa dari seluruh pembina sekolah di Kecamatan Telaga Biru. Pelaksanaan kegiatan hari ini berjalan dengan baik, dan semoga tahun depan bisa lebih meriah lagi,” ujarnya.


(Anis Djuma)