H.Rodi Wijaya Hadiri Pertemuan Seluruh Calon Kepala Daerah Zona Sumatera

Daftar Isi













RNN. com Jakarta | -Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menggelar pertemuan dengan sejumlah bakal calon kepala daerah tingkat provinsi dan kabupaten/kota di wilayah Sumatera. Momen pertemuan itu dibalut dengan halal bi halal di salah satu hotel di kawasan Ancol, Jakarta Utara.

"Selamat datang kepada seluruh Bakal Calon Kepala Daerah zona Sumatera. Masih suasana lebaran, jadi saya dan keluarga besar PKB mengucapkan minal 'aidin wal faizin," kata Cak Imin saat mengawali sambutannya, Rabu, 1 Mei 2024.

Dia menaruh harapan besar akan kebersamaan dan soliditas seluruh calon kepala daerah dengan PKB. Cak Imin mengajak calon kepala daerah bisa meniatkan Pilkada yang akan digelar November 2024 untuk memajukan masing-masing daerah.

"Terimakasih atas kebersamaan kita untuk Pilkada 2024. Kita niatkan momentum pilkada untuk bersama-sama memajukan daerah kita, memajukan bangsa dan negara kita," tutur Wakil Ketua DPR RI itu.

H.Rodi Wijaya salah satu kandidat calon kepala daerah yang turut hadir sebagai bakal calon walikota Lubuklinggau menyebut insyaallah PKB sebagai perahu politiknya di Pilihan walikota Lubuklinggau 2024.

Pewarta korwil RNN. com : Firman Tim 
Editor Pimred RNN. com : Bahtum Bk, SH